KBM Badminton: Smash Your Limits, Reach Your Goals
Dalam rangka memperkuat ikatan persaudaraan antara mahasiswa aktif dan alumni Program Studi S1 Pendidikan IPA, Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan IPA (HMP Pendidikan IPA) menghadirkan Komunitas Bakat Minat (KBM) Bulutangkis. Kegiatan ini dirancang sebagai wadah bagi mahasiswa dan alumni untuk menyalurkan minat dan bakat di bidang olahraga bulutangkis sekaligus menjalin silaturahmi dalam suasana yang hangat dan penuh semangat. KBM Bulutangkis dilaksanakan dua kali dalam sebulan, yaitu pada minggu ke-dua dan ke-empat, sebagai ajang pertemuan rutin untuk berolahraga, berbagi pengalaman, dan mempererat hubungan kekeluargaan. Melalui kegiatan ini, HMP Pendidikan IPA berkomitmen untuk menciptakan ruang kolaborasi antara mahasiswa dan alumni, baik dalam aspek olahraga maupun pengembangan soft skills seperti kerja sama, kedisiplinan, dan kepemimpinan. Selain meningkatkan keterampilan fisik, KBM Bulutangkis juga bertujuan untuk menyeimbangkan aktivitas akademik dengan kegiatan non-akademik yang positif. Dengan adanya interaksi yang intens antara mahasiswa dan alumni, diharapkan tercipta jejaring yang kuat serta saling mendukung dalam mencapai prestasi, baik di bidang akademik maupun di luar kampus. Kegiatan ini tidak hanya fokus pada pengembangan bakat olahraga, tetapi juga menjadi media untuk membangun rasa kebersamaan dan identitas sebagai bagian dari keluarga besar Prodi Pendidikan IPA. Dengan semangat kolaborasi dan sportivitas, KBM Bulutangkis diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi seluruh peserta.
