Menciptakan Kepengurusan yang Berkompeten, Inovatif dan Progresif Menuju Kemajuan

Rapat kerja merupakan program kerja dari Badan Pengurus Harian (BPH) HMP Pendidikan IPA FMIPA Unesa yang bertujuan untuk memaparkan program kerja yang akan dilaksanakan selama satu periode. Rapat Kerja HMP Pendidikan IPA 2024 telah dilaksanakan selama satu hari pada tanggal 23 Maret 2024 di Gedung C120303 dan C12034 dan dihadiri oleh peserta penuh, peserta pasif serta peserta aktif. Rapat kerja ini mengambil tema “Mengoptimalkan Program Kerja Demi Terciptanya Kepengurusan yang Berkompeten, Inovatif dan Progresif Menuju Kemajuan”. Rapat kerja merupakan kegiatan awal dalam kepengurusan HMP Pendidikan IPA 2024. Dalam rapat kerja ini membahas mengenai program kerja serta arah gerak HMP Pendidikan IPA yang disesuaikan dengan visi misi yang telah dirumuskan. Terlaksananya rapat kerja ini diharapkan seluruh program kerja yang ditetapkan dapat terlaksana dengan lancar dan dapat mencapai visi misi HMP Pendidikan IPA.