Leadership Basics: LKMM Pra-TD sebagai Bekal Pemimpin Muda

Latihan
Keterampilan Manajemen Mahasiswa
Tingkat
Pra-Dasar (LKMM Pra-TD)
Kegiatan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Tingkat Pra-Dasar (LKMM Pra-TD) atau biasa dikenal dengan REGOS merupakan salah satu Program Kerja dari Departemen Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (PSDM) HMP Pendidikan IPA 2024. Kegiatan LKMM Pra-TD pada tahun ini mengusung “Optimalisasi Potensi Saintis Muda dengan Karakter KOPI (Kritis, Komunikatif, Prestatif, dan Inspiratif)”. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan dasar dalam berkomunikasi, mengenal potensi diri, mengembangkan sifat kritis, dan memposisikan diri secara efektif dalam organisasi kemahasiswaan. LKMM Pra-TD pada tahun ini dilaksanakan secara online dengan penyampaian pokok materi sesuai dengan panduan LKMM yang diterbitkan oleh Direktorat Pembalajaran dan Kemahasiswaan tahun 2024. LKMM Pra-TD dilaksanakan selama 2 hari.
LKMM Pra-TD hari pertama diselenggarakan pada hari Jum’at, 06 September 2024 bertempat di Gedung C12 FMIPA Unesa. Kegiatan pada REGOS 1 kali ini terdapat beberapa penyampaian materi mengenai sikap kritis dan keterampilan berkomunikasi. Adapun untuk penyampaian materi terkait Sikap Kritis dan Pola Pikir Prestatif yang disampaikan oleh Jannatin Aliyah, S.Pd. Beliau alumni S1 Pendidikan IPA yang saat ini berprofesi sebagai seorang guru di SMP Negeri 58 Surabaya.

Kegiatan hari kedua diselenggarakan pada hari Sabtu, 07 September 2024 bertempat di Gedung C12 FMIPA Unesa. Kegiatan pada REGOS 2 kali ini terdapat beberapa penyampaian materi mengenai Pengenalan & Pengembangan Diri dan Keterampilan Berkomunikasi. Adapun untuk penyampaian materi Pengenalan & Pengembangan Diri disampaikan oleh Mohammad Fauzi Nur Fahrudin, S.Pd. Beliau alumni S1 Pendidikan IPA yang saat ini menjadi CEO Kuanta Indonesia yang merupakan partner tranformasi pendidikan. Materi Keterampilan Berkomunikasi disampaikan oleh Siti Zuli Roissatun Mutahro, S.Pd., Gr. Beliau juga merupakan alumni S1 Pendidikan IPA yang saat ini berprofesi sebagai guru di SMP Negeri 21 Surabaya.
